Timnas Belgia harus puas menelan pin pahit usai kalah dari Slovakia pada laga perdana Grup E Piala Eropa 2024. Bermain di Frankfurt Arena, Frankfurt, Jerman, Senin (17/6) malam WIB, Belgia tumbang 0-1.
Gol kemenangan Slowakia dicetak oleh sepakan Ivan Scharnz di menit ke-7. Gol ini bermula dari blunder pemain Belgia yang membuat Bozenik bisa melepaskan tendangan. Tendangan Bozenik berhasil ditepis kiper. Namun, Ivan Scharnz langsung menyambarnya dan menceploskan bola ke gawang.
Sejatinya, Belgia mencetak dua gol pada pertandingan ini. Namun, kedua gol dari Romelu Lukaku dianulir VAR.
Kekalahan ini membikin Belgia berada di posisi ketiga dengan 0 poin. Sementara Slowakia berada di posisi kedua dengan 3 poin, kalah selisih gol dengan Rumania yang berada di puncak klasemen.