Polisi masih terus menyelidiki kasus video seks mirip Sekda Tapanuli Utara (Taput) Indra Simaremare bersama seorang wanita.
Polisi mengungkapkan bahwa wanita tersebut diduga ASN di Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) berinisial TS. Polisi akan memeriksa TS.
“Penyidik telah melayangkan surat pemanggilan kepada oknum ASN berinisial TS yang saat ini berdinas di Dinas PMD [Pemberdayaan Masyarakat dan Desa] Pemprov Jabar yang diduga menjadi pemeran wanita dalam video mesum mirip oknum Sekda Taput,” kata Kasi Humas Polres Taput Aiptu Walpon Baringbing pada Kamis (20/6).
Kata Baringbing, sejauh ini, sudah ada lima orang saksi yang diperiksa.
“Polres memeriksa empat orang saksi yang mengaku pernah menonton video tersebut secara langsung, masing-masing saksi berinisial TS, BP, RGS, dan RBL, serta IS yang diduga menjadi pemeran pria dalam video mesum dimaksud,” sambungnya.
Kepada polisi, Sekda bantah
Pada Senin (10/6), kepada polisi, Indra membantah bahwa dirinya jadi pemeran video syur.
“Perkembangan kasus video mesum mirip Sekda Taput yaitu IS, Senin (10/6) kemarin, IS sudah diperiksa di Polres Taput. Hasil keterangan yang diperoleh penyidik, bahwa IS tidak mengakui bahwa dirinya yang ada dalam video tersebut,” kata Baringbing pada Selasa (11/6).
Meski demikian, kata Baringbing, pihaknya akan melakukan pemeriksaan lanjutan. Termasuk melakukan uji forensik terhadap video yang beredar.
“Namun demikian, penyidik tidak tinggal diam hanya percaya dengan keterangan IS. Untuk menguji keterangan tersebut langkah kita akan tetap melakukan uji forensik keaslian video itu,” ujar Baringbing.