Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Australia di Sydney Football Stadium dalam matchday ke-7 Ronde 3 Kualifikasi Dunia pada 20 Maret 2025. Tuan rumah akan main tanpa salah satu bek andalan mereka, Harry Souttar.
Menurut laporan Sydney Morning Herald, Harry Souttar akan absen hingga satu tahun karena cedera ACL. Jadi, selain akan absen membela Australia saat menjamu Timnas Indonesia, bek 26 tahun itu juga akan absen hingga sisa laga Ronde 3.
Adapun menurut 7news, cedera ACL itu didapat Souttar saat membela Sheffield United di laga Boxing Day Divisi 2 Liga Inggris kontra West Brom pada Minggu (29/12). Pelatih The Blades, Chris Wilder, menuturkan simpatinya.
“Dia benar-benar kecewa. Sangat sedih untuknya, dia senang di sini. Sangat mengecewakan kehilangan pemain hebat itu karena dia sudah luar biasa,” kata Wilder kepada BBC Radio Sheffield.
Harry Souttar kerap merepotkan Timnas Indonesia dalam dua pertemuan di 2024. Punya tinggi menjulang sampai 2 meter, ia membuat para pemain ‘Garuda’ kesulitan saat duel udara. Tubuhnya yang besar juga sulit ditaklukkan ketika duel darat.
Bahkan saat Australia mengalahkan 4-0 di 16 besar Piala Asia, Souttar mencetak satu gol. Kini, kehilangan dirinya bisa amat merugikan Australia saat melawan Timnas Indonesia.