Hi!Pontianak – Pekan Pemuda Vol. 2 menjadi wadah bagi anak muda di Kabupaten Sekadau untuk berkarya dan melestarikan budaya. Acara tersebut digelar oleh Disporapar Kabupaten Sekadau bersama Forum Pemuda Pelopor Indonesia (FPPI) Kabupaten Sekadau.
Setelah sebelumnya digelar workshop wirausaha muda, Pekan Pemuda Vol. 2 juga diisi dengan penampilan musik dan seni lewat panggung S’ekadau Phoria, di Betang Youth Center, pada Jumat malam, 20 Desember 2024.
Sekda Kabupaten Sekadau, Mohammad Isa, menyambut baik kegiatan tersebut. Menurutnya, pemuda memiliki peran penting untuk masa depan bangsa.
“Pemuda adalah ujung tombak perubahan. Lewat kreativitas, mereka bisa menciptakan ide-ide segar dan solusi untuk tantangan zaman. Acara ini jadi tempat buat unjuk bakat, karya, dan merayakan kekayaan budaya kita,” ucapnya,.
Kadisporapar Kabupaten Sekadau, Bayu Dwi Harsono, menilai kolaborasi ini bukti pentingnya kerja sama antara pemerintah dan organisasi pemuda.
“Mari kita jadikan kreativitas sebagai kekuatan, inovasi sebagai langkah, dan budaya sebagai landasan menghadapi modernisasi,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua panitia, Giopanus Remo Pratama, juga menyoroti antusiasme pemuda yang terus meningkat. “Kegiatan ini jadi bukti kalau kreativitas, inovasi, dan cinta budaya masih hidup di generasi muda kita,” tuturnya.